PW Pemuda Muhammadiyah Sulsel Akan Adakan RAPIMWIL

Lambang Pemuda Muhammadiyah
Makassar-Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sulawesi Selatan akan mengadakan Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) pada 27—28 September 2014, bertempat di Hotel Maleo Makassar. Rapimwil ini dilaksanakan untuk mengevaluasi kepengurusan PW Pemuda Muhammadiyah Selatan di setengah periode berjalan. Selain itu, forum ini juga akan membincang tentang proyeksi kerja di sisa periode.
Andi Fajar Asti selaku ketua panitia kegiatan ini mengungkapkan bahwa seluruh Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah di Sulawesi Selatan sudah menerima undangan agenda rutin organisasi ini. Kegiatan yang bertemakan “Meneguhkan Peran Pemuda Muhammadiyah Sebagai Gerakan Pencerahan” ini rencanaya akan dibuka oleh Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan dan dihadiri oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan, dan Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah.
Lebih lanjut, Fajar menyebutkan bahwa salah satu rangkaian kegiatan rapimwil ini adalah seminar yang akan membincang tentang pro-kontra RUU Pilkada. Selain itu, kegiatan ini juga akan membincang tentang langkah-langkah Pemuda Muhammadiyah Sulawesi Selatan untuk mengawal Pemerintahan Jokowi-JK dalam merealisasikan Gerakan Revolusi Mental yang sejalan dengan visi misi Muhammadiyah.
“Di forum ini juga akan dibicarkan tentang pelaksanaan Musyawarah Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sulawesi Selatan. Kami juga akan menjadikan forum ini sebagai konsolidasi awal untuk mendukung Ketua Umum PW Pemuda Muhammadiyah Sulsel, Syaharuddin Alrif untuk maju dalam pencalonan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah di muktamar nanti.”, ungkap Fajar.  

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top