IPM Enrekang Adakan TM 1


Logo IPM
KHITTAH - Enrekang, Pelatihan Kader Taruna Melati I (TM I) Ikatan Pelajar MuhammadiyahKabupaten Enrekang (3/6). Acara yang digelar di Aula SMA Muhammadiyah Enrekang dengan mengangkat tajuk Spirit Keilmuan Untuk Gerakan Pelajar Yang Berkemajuan tersebut diikuti oleh sejumlah sekolah Muhammadiyah yang ada di kota Enrekang

“IPM dan seluruh organisasi otonom persyarikatan untuk tetap menjadi kader Muhammadiyah yang sejati. Yakni dengan menekankan bahwa  kader sejati Muhammadiyah adalah mereka yang meletakkan Muhammadiyah diatas segala-galanya”.Demikian disampaikan Mardan Selaku Nahkoda Muhammadiyah Kabupaten Enrekang 

Sementara Ketua Umum PD IPM Kabupaten Enrekang Furqan Ramli menegaskan bahwa kepemimpinan IPM kedepannya akan fokus untuk mendampingi, memberdayakan dan mencerdaskan pelajar ditanah air”.Furqan Menambahkan Sebagai organisasi kepemudaan yang meraih predikat terbaik se-ASEAN IPM terus dituntut untuk meningkatkan prestasinya dengan menggalakan gerakan pelajar yang berkemajuan yang tentunya sejalan dengan cita-cita Muhammadiyah dan terus memberikan kebanggaan bagi bangsa dan Persyarikatan.

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top