INFO PASANG IKLAN
Popular Posts
-
Hadisaputra, M.Si,dan Nurhikmawaty Hasbiah bersama Ketua PWM Sulsel, Dr Muh Alwi Uddin (foto:ist)
-
Opini Oleh : Nur Faizah Anshar Korupsi, sebuah kata yang tentu tak asing lagi bagi kita. Di semua pemberitaan baik media elektronik maup...
-
Aksi Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Rabu, 20 Mei 2015(Foto:fb)
-
Syaharaddin Alrif, S. Sos (Foto : ist) Syaharuddin Alrif akhirnya ditetapkan sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjend) Pimpinan Pusat...
-
Logo Musykom IMM FKIP Unismuh Makassar, Khittah - Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Keguruan dan Ilm...
MDMC Muhammadiyah Lokakarya Komite Kesehatan Bencana
KHITTAH MAKASSAR - Menjelang Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 47 yang akan dilaksanakan di Makassar pada 3-8 Agustus mendatang, Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) menggelar Lokakarya Komite Kesehatan Bencana. Kegiatan ini sebagai pemantapan Program kesiapsiagaan rumah sakit dan kesiapan masyarakat untuk kedaruratan bencana.
Wakil Ketua PWM Sulsel, Dr Mustari Bosra, menjelaskan bahwa kegiatan pemantapan ini terus dilaksanakan mengingat Muktamar Muhammadiyah yang semakin dekat. "Kita telah menyediakan RS Siti Khadijah sebagai Rumah sakit siaga bencana, maka selanjutnya yang kita permantap adalah koordinasi dan pematanagan konsep," katanya, Ahad (24/5/2015).
Mustari juga menerangkan bahwa Muhammadiyah baru-baru ini melalui Majelis tarjih PP Muhammadiyah telah merumuskan fiqh bencana. Fiqh bencana ini sebagai pedoman ibadah masyarakat saat terjadi bencana. Oleh karena itu rumusan fiqh bencana ini katanya juga menjadi salah satu materi dalam lokakarya tersebut.
Kegiatan yang terlaksana sejak 22-24 Mei 2015 di Training Center UIN Alauddin, Jl Sultan Alauddin Makassar, diikuti oleh paramedis dan manajemen RS Siti Khadijah 1, Akbid dan Akper Muhammadiyah serta perwakilan Tim Bantuan Medis (TBM) UMI dan Unismuh Makassar. (*)
Tidak ada komentar: