Sambut 1 Muharram, PDM Bulukumba Tanam Pohon Lontara

Islamic Center Dato Tiro Bulukumba
Bulukumba - Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kab. Bulukumba bersama ormas lain di Bulukumba sambut 1 Muharram 1435 H dengan melakukan penanaman pohon Lontara di Halaman Masjid Islamic Center Bulukumba (25 oktober 2014).

1 Muharram sarat akan sejarah, sejarah tentang semangat hijrah. Pohon Lontara oleh Masyarakat Bulukumba pun demikian. Pohon ini menjadi pilihan karena dianggap sebagai salah satu simbol Sulawesi Selatan yang secara historis sarat akan nilai.

"Lontara selain dengan estetikanya juga sarat akan sejarah, khususnya sejarah Bulukumba, jadi ini adalah upaya kita untuk bagaimana memperlihatkan kepada masyarakat agar tidak mudah lupa akan sejarah para leluhurnya, " kata H Zainuddin, Ketua Majelis Tabligh PDM Bulukumba.

Zainuddin menambahkan bahwa keterlibatan Muhammadiyah dalam penanaman pohon ini sebagai bentuk perhatiannya dalam menata keindahan pusat kegiatan keagamaan masyarakat di Tanah Panrita Lopi.

Harapannya ke depan islamic center sebagai pusat kegiatan Islam di Bulukumba dapat semakin ramai dikunjungi oleh semua elemen masyarakat sehingga dapat menjadi pemersatu Ormas, pemerintah kapupaten serta masyarakat Bulukumba. (KR)

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top